Selasa, 06 November 2012

Pentingnya Peran Kader HMI Dalam Mengawal Kasus Korupsi

Hmi Cabang Palopo sebagai salah satu pelopor Gerakan Mahasiswa yang ada dikota palopo menuntut para kadernya agar mengawal segala kebijakan kebijakan yang dikeluarkan oleh pihak pemerintah Kota Palopo.

Peran Kader-kader HMI sangatlah penting untuk mengawal kebijakan kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah kota palopo, apakah kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah telah sesuai dengan aturan atruan yang ada dan kebijakan tersebut apakah telah tepat sasaran" ungkap Rian Ketua HMI Komisariat FKIP-FAPERTA UNCP.

Banyaknya penyalahgunaan dana misalnya yang dilakukan oleh oknum tertentu seperti penyalahgunaan Dana Pendidikan Gratis yang telah diduga digunakan dan tidak tepat sasaran. imbuh Rian

Dalam kasus ini, Kejari Palopo menyebutkan kerugian Negara yang ditimbulkan hanya mencapai Rp400 Juta saja, nilai yang terbilang kecil bila dibandingkan dengan kasus DPG Tahun 2011 yang kerugian negaranya mencapai Rp 4 miliar.

Diharapkan kepada seluruh elemen masyarakat, temasuk mahasiswa kota palopo agar pro-aktif dalam mengawal pengungkapan Korupsi yang ada dikota palopo, tutupnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih